Update

8/recent/ticker-posts

Dengan semangat Kerja Keras, Rehab Mushola Al-Anshori TMMD Ke 112 Kodim 0908/Bontang Capai 90 %



KORANKITA.ONLINE.[BONTANG] - Buah kerja keras antara Satgas TMMD dan warga, di Rehab Mushola Al-Anshori melalui  TNI  Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 112 di Kp.nyerakat kiri, Kelurahan Api-Api, kecamatan Bontang selatan, Kota Bontang, hasilnya sudah hampir selesai pekerjaannya. Rabu (6/10/2021)  

Memasuki pekan ketiga pelaksanaan TMMD, untuk Rehap Mushola yang menjadi salah satu sasaran fisik  TMMD ke 112 Kodim 0908  itu sudah mencapai 90 %.  


Menurut Danramil 01 Loktuan, Kapten Inf Rukito, perehapan Mushola Al-Anshori sudah mencapai  hasil 90 %, ini semua hasil kerjasama antara Satgas TNI dan Masyarakat.

''Jadi di hari kedua puluh satu  TMMD,  sudah mencapai 90% untuk pengerjaan fisik Rehab Mushola. Kalau tidak ada halangan rencana pengerjaan siap tepat waktu dan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sekitar untuk di gunakan untuk beribadah,'' ujar Kapten Inf Rukito.||Murdi/* Dim 0908/Bontang

Posting Komentar

0 Komentar