KORANKITA.ONLINE,[Tebing Tinggi-Sumut] - Bhabinkamtibmas Polsek Dolok Merawan Aipda Tri O.S bersama Bintara Noken Bripda Reynaldy Samuel Koes Bonay sambangi masyarakat di Desa Dolok Merawan Kec.Dolok Merawan Kab.Serdang Bedagai, Rabu (9/2/22) pukul.09.30 wib.
Dikatakan Kapolsek AKP Asmon Bufitra,S.H.M.H melalui Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto, giat dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi aman jelang pilkades (Pemilihan Kepala Desa) di Kecamatan Dolok Merawan Kabupaten Serdang Bedagai.
Dengan dilaksanakan sambang diharapkan masyarakat dapat menerima apapun hasil pelaksanaan pilkades yang akan diselenggarakan dibulan maret nantinya.
"Semoga para pendukung dan simpatisan dapat menerima hasil pilkades agar suasana tetap kondusif", katanya.
Dalam giat tersebut, personil juga memberikan himbauan agar masyarakat tetap mematuhi disiplin protokol kesehatan dengan cara, tetap gunakan masker, menjaga jarak minimal 1-2 meter, berperilaku hidup sehat dan tetap menjaga kebersihan serta mencucu tangan sebelum dan sesudah beraktivitas, tutupnya. | |01-TS/*.
0 Komentar