Update

8/recent/ticker-posts

Penukaran Uang Pecahan Rp 5 Ribu Paling Laris di Kota Siantar



Foto : Plt Wali Kota Siantar Sambangi Gerai Penukaran Uang Pecahan Baru

KORANKITA.ONLINE.[Pematangsiantar-Sumut] - Penukaran uang pecahan Rp 5 ribu paling laris banyak ditukar di Gerai Penukaran Uang Bank Indonesia (BI). Tepatnya di Lapangan Parkir Pariwisata, Jalan Merdeka, Kecamatan Siantar Barat, Kota Siantar.


Hal itu diungkapkan langsung oleh pihak Kantor Perwakilan (KPW) BI saat Plt Wali Kota Pematangsiantar Dr Susanti Dewayani mengunjungi gerai penukaran uang tersebut, Senin (25/4/22) siang sekira jam 13.30 WIB.


Susanti yang didampingi Ketua Dekranasda Kusuma Erizal Ginting meninjau mobil kas keliling beberapa bank yang ada di Gerai Penukaran Uang. Yakni Bank Indonesia (BI), Bank Mandiri, Bank Rakyat Indonesia (BRI).


Kemudian, Bank Syariah Indonesia (BSI), dan Bank Negara Indonesia (BNI). Susanti juga berkesempatan menukar uang di mobil kas keliling BI. Susanti menukar uang pecahan Rp5 ribu, Rp10 ribu, dan Rp20 ribu. 


Susanti menerangkan, gerai Penukaran Uang oleh BI sangat membantu masyarakat dalam menghadapi momen Hari Raya Idul Fitri 1443 H. Apalagi, di tahun 2020 dan 2021 Bi tidak membuka gerai penukaran akibat Covid 19.


"Dengan adanya Gerai Penukaran Uang, maka masyarakat dimudahkan untuk menukar uang pecahan dan kantor bank tidak sesak dan ramai. Ini bisa ramai karena sebelumnya masih Pandemi Covid," tukasnya.


Susanti mengimbau masyarakat yang melaksanakan mudik Lebaran untuk tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 meskipun saat ini Kota Siantar berstatuskan PPKM Level 1. 


Terlebih, level PPKM terendah, sehingga menjadi modal perbaikan kondisi ekonomi bagi masyarakat Siantar. Sementara itu, Kepala KPw BI Pematangsiantar Teuku Munandar menyediakan Rp 3,1 Triliun uang baru.


"Uang baru untuk seluruh wilayah kerja KPw BI. Yakni Pematangsiantar, Simalungun, Batubara, Asahan, Tanjungbalai, Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara, dan Labuhanbatu Selatan (SISIBATAS LABUHAN)," katanya.


Tahun lalu kata Teuku Munandar, realisasi penukaran uang di momen Idul Fitri sebesar Rp 2,1 Triliun. Terhitung hingga Senin (25/4/22) untuk Kota Siantar sendiri sudah ada penukaran uang sebanyak Rp10,2 miliar. 


Sedangkan Gerai Penukaran Uang akan tetap buka hingga Rabu (27/4/22) sore jam 16.00 WIB. Menurut Teuku Munandar, pembukaan Gerai Penukaran Uang tersebut sebagai tindak lanjut arahan Plt Wali Kota Siantar.


Karena sambungnya, arahan Plt Wali Kota tersebut untuk dapat membantu masyarakat Kota Siantar dalam menghadapi momen Hari Raya Idul Fitri. Setiap penukaran, diizinkan menukarkan maksimal Rp 3,8 juta.


"Mulai pecahan Rp 2 ribu, Rp5 ribu, Rp 10 ribu, dan Rp 20 ribu. Pecahan paling banyak ditukar yakni Rp 5 ribu. Untuk membantu masyarakat, mobil kas keliling BI akan buka di Pasar Beringin dan di Komplek Megaland," tutupnya.||01-Str/*

Posting Komentar

0 Komentar