KORANKITA.ONLINE.[Siborongborong- Taput] – Warga Binaan Pemasyarakatan yang beragama Kristen mengikuti kegiatan Perlombaan Lagu Rohani dalam rangka memeriahkan perayaan Paskah tahun 2022 di Lapas Klas IIB Siborongborong Kanwilkumham Sumut.(23/04/2022)
Perlombaan Lagu Rohani tersebut diikuti oleh 12 orang Warga Binaan Pemasyarakatan ( WBP ) Lapas Klas IIB Siborongborong yang beragama Kristen dengan membawakan lagu pilihan "Hidup Ini adalah Kesempatan" dan "Di Tengah Ombak" tentunya dengan teknik dan kemampuan olah vokal yang berbeda-beda.
Panitia Perlombaan menghadirkan 2 orang Tim Penilai (Dewan Juri-red) dari HKBP Resort Huta Tinggi dan 1 orang dari Petugas Lapas Klas IIB Siborongborong.
Para peserta terlihat memberikan penampilan yang maksimal dengan kemampuan teknik bernyanyi yang berbeda-beda.
Kegiatan juga dihadiri oleh para pejabat Eselon IV dan Eselon V dan pegawai serta WBP yang beragama Kristen Lapas Klas IIB Siborongborong.
Setelah menyaksikan penampilan dari 12 peserta, dewan juri memutuskan pemenang dari Perlombaan tersebut, yaitu Juara I nomor peserta 11 a.n Erwin Pranata Siahaan, Juara II nomor peserta 3 a.n Tomi Simamora, dan Juara III nomor peserta 12 a.n Efendi Saragih.
Lapas Klas IIB Siborongborong Kanwilkumham sumut berharap agar nantinya kegiatan seperti ini bisa menjadi agenda Tahunan sehingga menjadi motivasi untuk WBP agar dapat mengikuti perlombaan seperti ini.||01-PB/*
Autentikasi: Humas Lasibor
0 Komentar