Update

8/recent/ticker-posts

"Kursi Roda" Untuk Nenek Sugirah Bantuan Dari Muslim Susanto Kepala Desa Bakaran Batu,



KORANKITA.ONLINE.[DELI SERDANG -BATANG KUIS] - Sugirah (72) seorang ibu lansia dengan kondisi lumpuh mendapat perhatian dari Pemerintah Desa Bakaran Batu, Kecamatan Batang Kuis. Selasa (18/07/22). 

Bantuan 1 unit kursi roda langsung diberikan Muslim Susanto selaku Kepala Desa di kediaman Sugirah di Dusun II Desa Bakaran Batu, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang.

Bantuan ini kita berikan kepada warga kita yang yang saat ini mengalami kelumpuhan. Ibu Sugirah sudah tidak dapat berjalan, jadi melalui inisiatif Pemerintah Desa kita bangun komunikasi kepada donatur yang hari ini memberikan satu unit kursi roda, demikian disampaikan Muslim Susanto seusai penyerahan bantuan. 


Dijelaskan olehnya, Warga Lansia yang membutuhkan alat kesehatan seperti kursi roda, tongkat untuk menunjang aktivitas kesehariannya, kita pemerintah Desa akan berupaya memberikan bantuan dan ini menjadi fokus utama saya, prioritas bagi saya agar warga mendapatkan perhatian, saya akan bangun komunikasi dengan para donatur terkait hal ini, jelasnya.

Sebelumnya lanjut Muslim, kita ucapkan terimakasih atas bantuan dan perhatian donatur terhadap kepeduliannya kepada warga kita. 

Perlu diketahui, Kegiatan ini adalah bentuk perhatian yang diberikan Pemerintah Desa Bakaran Batu kepada warga yang sudah Lansia. Banyak nya warga Desa Bakaran Batu yang sudah Lansia dengan kondisi kesehatan yang membutuhkan perhatian menjadi fokus utama untuk mendapatkan bantuan alat kesehatan. 

Selain Sugirah (72), Marijah (62) warga yang sama juga mendapatkan bantuan tongkat kesehatan dari Pemerintah Desa Bakaran Batu pada Minggu lalu.||01-DS/*

Posting Komentar

0 Komentar