Update

8/recent/ticker-posts

Satlantas Polres Tebing Tinggi Juara Harapan 1 Lomba Senam Lantas HUT Bhayangkara Ke-77



KORANKITA.ONLINE, [Tebingtinggi-Sumut] - Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi memimpin ajang perlombaan Senam Lantas dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Ke-77 di Lapangan Apel Polda Sumatera Utara, Sabtu (24/06/23).

Kehadiran Tim Satlantas Polres Tebing Tinggi terdiri dari 2 Tim, Tim Satlantas berjumlah 11 orang, dan Tim Pocil Polres Tebing Tinggi berjumlah 9 Orang.

Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi AKP Dhoraria S Simanjuntak, S.H, M.H melalui aplikasi WhatsAppnya mengatakan, kegiatan perlombaan Senam Lantas dilaksanakan untuk memeriahkan HUT Bhayangkara Ke-77 yang jatuh pada Sabtu 02 Juli 2023.



Dijelaskannya bahwa dalam perlombaan tersebut, Tim Satlantas Polres Tebing Tinggi meraih Juara Harapan 1 Sejajaran Polda, dan untuk Pocil Polres Tebing Tinggi meraih Juara Hiburan 2.

Dijelaskannya bahwa Raihan tersebut bukanlah prestasi yang luar biasa, namun timnya telah berbuat yang terbaik.

Diakhir penjelasannya disebutkan, bahwa Tim Satlantas Polres Tebing Tinggi berhasil maju dalam perlombaan Senam Lantas di Polda Sumatera Utara setelah meraih Juara 1 di Rayon 3 Lomba Senam Lantas yang diselenggarakan di Gedung Serba Guna Rambate Rata Rayu Kisaran, Kab.Asahan, Sumatera Utara beberapa hari yang lalu.

Semoga dengan torehan tersebut dapat memicu semangat Personil Satlantas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, Tutup AKP Dhoraria S Simanjuntak, S.H. M.H.||01-TS/*

Posting Komentar

0 Komentar