KORANKITA.ONLINE, [Sergai-Sumut] - Kapolsek Perbaungan Polres Serdang Bedagai (Sergai) AKP S. Gurusinga, S.H melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) pemberian sembako di Jumat Barokah, Jumat (22/03/24).
Giat dilaksanakan bersama, Wakapolsek Perbaungan Iptu E. Simanjuntak, Kanit Binmas Iptu A. Situmorang, Kanit Reskrim Ipda R.K. Haloho, S.H, M.H, Bhabinkamtibmas Aiptu M.H. Siagian, Aiptu Khairun Harahap (Opsnal), Brigadir R. Ginting, Daan Lina Ginting (PHL).
Kapolsek AKP S. Gurusinga, S.H dalam keterangannyaemgatakan, giat pemberian sembako tersebut sebagai kepedulian Polri kepada masyarakat kurang mampu di Jumat Barokah.
"Giat kali ini dilaksanakan dengan menyambangi korban penganiayaan yang masih dalam perawatan, dan masyarakat kurang mampu di Lingkungan Tempel, Kelurahan Simpang Tiga Pekan", Sebutnya.
Dijelaskannya bahwa, pemberian baksos dilakukan secara langsung kepada 15 Kepala Keluarga di Lingkungan Tempel Kelurahan Simpang Tiga Pekan, Kecamatan Perbaungan, Sergai, Sumatera Utara.
"Dengan dilaksanakannya giat tersebut, diharapkan dapat menjalin kedekatan Polri dengan masyarakat, dan dapat membantu perekonomian masyarakat", Pungkasnya. ||01-TS/*.
0 Komentar