Update

8/recent/ticker-posts

Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Labuhan Ruku Adakan Patroli Malam



KORANKITA.ONLINE [BATU BARA - SUMUT] - 
Personel Polsek Labuhan Ruku melaksanakan patroli untuk mencegah gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Labuhan Ruku. Pada Minggu Dinihari, 9 Juni 2024, sekitar pukul 01.00 WIB,

Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Riswanto, S.H., menjelaskan bahwa patroli tersebut dipimpin oleh IPDA H. Pardede dan melibatkan anggota AIPDA Dani Efendi, AIPDA Makruf Andika, BRIPKA Kasno Suriadi, dan BRIGADIR Riadi.

Patroli dilakukan secara mobile menggunakan kendaraan dinas, beberapa lokasi yang menjadi prioritas patroli malam ini termasuk Jalinsum, Gang Beringin, dan Desa Suka Maju.

Patroli ini bertujuan untuk mencegah tindak kejahatan seperti pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), balap liar, begal, geng motor, tawuran, serta gangguan Kamtibmas lainnya di wilayah hukum Polsek Labuhan Ruku, Polres Batu Bara.

Hasil dari patroli tersebut, tim berhasil mengamankan tiga unit sepeda motor yang kemudian diserahkan ke Sat Lantas Sei Bejangkar. 

Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah tersebut tetap aman dan kondusif, demikian disampaikan oleh Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Riswanto, S.H.||01-BB/*

Posting Komentar

0 Komentar