Update

8/recent/ticker-posts

Polres Tebing Tinggi Pengamanan Perayaan Ulang Tahun Klenteng Chetya Cosambi


KORANKITA.ONLINE, [Tebing Tinggi -Sumut] - Polres Tebing Tinggi melakukan pengamanan pada kegiatan sembahyang dan perayaan ulang tahun Klenteng Chetya Cosambi hari ke 8 di Jalan Bango Kelurahan Bulian Kecamatan Rambutan, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, Rabu (25/9/2024) sekitar pukul 19.00 Wib.

Perayaan diiringi dengan hiburan berupa pertunjukan wayang orang berbahasa Tionghoa serta adanya UMKM yang turut serta meramaikan acara. Pertunjukan ini menjadi upaya untuk melestarikan budaya dan memperkenalkan kesenian tradisional kepada masyarakat luas, juga mengingat pentingnya ajaran Sang Buddha sebagai pedoman hidup yang membawa ketenangan dan kesadaran spiritual.

Ulang tahun Klenteng Chetya Cosambi merupakan peringatan penting bagi umat Buddha, khususnya terkait dengan perayaan Song Go Khong, yang bermakna dalam ajaran mereka.

Kapolsek Rambutan Polres Tebing Tinggi AKP Suhaily A. Hasibuan yang bertindak sebagai Perwira Pengawas (Pawas) dengan diikuti beberapa personel Polres Tebing Tinggi mengamankan seluruh rangkaian kegiatan hingga selesai.

"Kegiatan ini tak hanya mempererat persatuan umat Buddha, tetapi juga menjadi simbol penting dari kerukunan antar umat beragama dan menjaga ketertiban umum diwilayah Kota Tebing Tinggi", ucap Kapolsek. ||01-TS/*.

Posting Komentar

0 Komentar